Cara Memperkecil File PPT Tanpa Ribet Hanya 1x Klik

Cara Memperkecil File PPT Tanpa Ribet Hanya 1x Klik
Baik dunia pendidikan, pekerjaan, organisasi, dan lain lain hampir selalu pernah berurusan dengan yang namanya file PPT. PPT adalah ekstensi dari file Microsoft PowerPoint yang biasanya digunakan untuk membuat presentasi, diagram, dsb.

Dalam beberapa kasus ukuran file PPT dapat membengkak dikarenakan mungkin didalamnya terdapat banyak audio, visual, maupun effect. 

Mungkin bagi sebagian orang size PPT besar bukan menjadi masalah. Namun, untuk kondisi tertentu hal itu bisa menjadi masalah yang besar. 

Contoh saja ketika kita akan upload file tersebut di suatu platform dan diplatform tersebut ada batasan ukuran file 2mb saja, otomatis file ppt yang dimiliki akan ditolak langsung oleh sistem.

Untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan cara mengurangi kualitas visual dan audio yang ada dalam PPT satu persatu. 

Ribet bukan......?

Apalagi jika sedang diburu deadline pasti bikin kita jadi stress.

Tapi tenang sobat.... di era serba modern ini banyak aplikasi pihak ke-3 yang dapat mengakali itu semua. Disini admin merekomendasikan menggunakan WeCompress. 

WeCompress merupakan website yang dapat Mengkompress file seperti PPT, PDF, Word, dll secara online. Sebelumnya kami juga sudah mencoba kompress file PPT di web lain namun hasilnya kurang memuaskan (terdapat error) dan kami coba di wecompress hasilnya cukup memuaskan.

Cara Compress File PPT dengan WeCompress 

Siapkan file PPT yang akan diperkecil ukurannya

Masuk ke website WeCompress. Silahkan bisa klik link berikut wecompress.com

Pada tampilan awal sobat disuruh memilih bahasa yang digunakan. Dikarenakan tidak ada bahasa indonesia atau jawa bisa dilanjut saja dengan bahasa defaultnya yaitu english. Untuk melanjutkannya bisa klik tombol warna ungu yang ada ceklistnya.

Cara Memperkecil File PPT Tanpa Ribet Hanya 1x Klik


Setelah itu akan muncul tampilan seperti dibawah ini

Cara Memperkecil File PPT Tanpa Ribet Hanya 1x Klik

Untuk selanjutnya sobat bisa klik tombol + untuk memilih file yang akan dikompress atau bisa langsung tarik drag and drop file ke bagian yang ada tulisan "Drop file here" 

Tunggu sampai proses selesai

Cara Memperkecil File PPT Tanpa Ribet Hanya 1x Klik

Jika sudah selesai klik "Download" untuk mengunduh file yang sudah terkompress

Cara Memperkecil File PPT Tanpa Ribet Hanya 1x Klik

Selesai.

Bisa dilihat perbandingan ukuran PPT berikut

Cara Memperkecil File PPT Tanpa Ribet Hanya 1x Klik

Cara Memperkecil File PPT Tanpa Ribet Hanya 1x Klik

Bagaimana mudah bukan? tak hanya file PPT sobat juga bisa memperkecil file file dengan ekstensi lain.

Selamat mencoba!

Tinggalkan komentar jika ada kesulitan atau kendala lain ya...


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url